• home
Home » , » Manfaat Ketimun Untuk Pengobatan Hipertensi

Manfaat Ketimun Untuk Pengobatan Hipertensi

Manfaat Ketimun Untuk Pengobatan Hipertensi -  Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan kondisi dimana tekanan darah meningkat pada arteri tubuh. Seseorang dikatakan hipertensi apabila hasil pengukuran tekanan darah menghasilkan nilai 140/90 mm hg untuk beberapa kali pengukuran tensi.

Hipertensi dapat membahayakan karena jika tidak ditangani akan menyebabkan penyakit jantung koroner, gagal jantung, kerusakan jaringan otak dan gagal ginjal. Untuk itu, penderita hipertensi diharuskan selalu melakukan pengontrolan tekanan darahnya dan melakukan langkah pencegahan agar tekanan darahnya tidak tinggi.

Salah satu obat alami yang dapat meredam tekanan darah tinggi - hipertensi adalah buah ketimun. Buah ketimun telah dikenal sejak dahulunya sebagai penurun tekanan darah, dan buah ketimun sendiri tidak sulit didapatkan karena banyak dijual dipasar-pasar tradisional.

Pengobatan hipertensi dengan memamnfaatkan buah ketimun sangatlah mudah, yaitu :
1. Sediakan buah ketimun sebanyak dua buah
2. Bersihkan dan parut
3. Hasil parutan tersebut diperas dan disaring
4. Hasil saringan buah ketimun tersebut diminum sekaligus.
5. Proses pengobatan dilakukan sampai 2 - 3 kali sampai tekanan darah menjadi turun.

Ada baiknya apabila tekanan darah dimonitor secara teratur sehingga sipenderita dapat mengetahui dan mengambil langkah pencegahan apabila ada indikasi tekanan darahnya mulai naik.

0 komentar:

Posting Komentar

Site Information