• home

Manfaat Bunga Matahari Untuk Pengobatan Disentri

Disentri merupakan penyakit akibat peradangan yang terjadi diusus (saluran pencernaan) yang menyebabkan gejala yang lebih luas, seperti : nyeri pada saat buang air besar, diare yang encer, buang air besar yang bercampur lendir dan  buang air besar yang bercampur darah.

Penyakit disentri dapat menular melalui makanan atau minuman yang terkena kotoran melalui perantara lalat yang membawa bibit penyakit penyakit (bakteri) dan hinggap pada makanan atau minuman tersebut.

Biji Bunga matahari yang  mengandung zat kimia seperti beta-sitosterol, prostaglandin E, chlorogenic acid, quinic acid, phytin, benzopyrene sangat bermanfaat untuk pengobatan secara alami untuk penyembuhan penyakit disentri.

Pengobatan penyakit disentri dengan memanfaatkan biji bunga matahari dapat dilakukan dengan sebagai berikut :
1. Ambil dan bersihkan lebih kurang 30 gram biji bunga matahari
2. Biji bunga matahari tersbut diseduh dengan air panas dan ditim selama lebih kurang 1 jam.
3. Setelah 1 jam, angkat dan tambahkan gula batok secukupnya untuk pemanis kemudian diminum.

Seperti yang telah dijelaskan diatas, disentri merupakan penyakit yang menular yang menyerang sistim pencernaan kita. Penyebaran penyakit ini melalui makanan maupun minuman yang telah terkontaminasi kotoran, seperti dihinggapi lalat yang membawa bibit penyakit. Meskipun pengobatannya cukup sederhana dengan memanfaatkan biji bunga matahari sebagai pengobatan alami untuk penyembuhan penyakit tersebut, namun pada penderita yang kronis perlu penangana yang lebih serius oleh ahli medis.

Karena disentri menular melalui perantara lalat, sangatlah penting untuk selalu menjagaa kebersihan lingkungan disekitar kita dan selalu menjaga kebersihan makanan maupun minuman.

Catatan : Karena kandungan kimianya, wanita hamil dilarang mengkonsumsi makanan maupun minuman yang terbuat dari bagian bunga matahari, terutama sekali pada bagian bunganya.

Manfaat Lidah Buaya Untuk Penyubur Rambut

Rambut adalah mahkota. Rambut indah dan tebal adalah idaman setiap orang. Rambut pun dapat menjadi suatu sarana untuk mengekspresikan siapa kita. Dengan rambut yang tebal dan indah, kita dapat dengan mudah mengikuti model rambut apapun yang sedang trend saat ini.

Ketika kondisi rambut mulai rontok, dan mulai menipis, rasanya setengah penampilan muda kita telah hilang, sehingga tidak jarang perasaan rendah diri ataupun kehilangan percaya diri mulai tumbuh didalam diri.

Untuk menjaga kesuburan rambut, kita dapat memanfaatkan tumbuhan yang ada disekitar pekarangan, seperti tumbuhan lidah buaya.

Manfaat tumbuhan lidah buaya ini, sangat banyak seperti, luka bakar ringan atau tersiram air panas, mengobati jerawat dan yang paling utama dan sering kita dengar, yaitu sebagai penyubur rambut. Manfaat lidah buaya sebagai penyubur rambut sudah dikembangkan dengan teknologi, sehingga banyak produk - produk mengenai rambut mulai dari shampoo sampai tonik untuk nutrisi rambut yang berasal dari ekstrak tumbuhan lidah buaya ini.

Manfaat tumbuhan lidah buaya sebagai penybur rambut yang alami dapat kita peroleh melalui cara sebagai berikut :

  1. Ambil daun lidah buaya yang segar dan dibelah menjadi beberapa bagian
  2. Kupas kulit daun lidah buaya tersebut, danambil bagian dalamnya yang berupa agar - agar
  3. Hasil parutan tersebut digosokkan kekulit kepala sesudha mandi sore
  4. Setelah dioleskan rata kekulit kepala, bungku rambut tersebut dengan kain sampai besok hari.
  5. Keesokan harinya rambut dicuci, hingga bersih
Untuk mendapatkan hasil  yang memuaskan, lakukanlah setiap hari selama tiga bulan , dan rambut pun kembali menjadi subur.
Setelah tiga bulan perawatan, tetaplah menjaga kesuburan rambut dengan melakukan hal diatas sekali tiga hari.

Manfaat Ketimun Untuk Pengobatan Hipertensi

Manfaat Ketimun Untuk Pengobatan Hipertensi -  Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan kondisi dimana tekanan darah meningkat pada arteri tubuh. Seseorang dikatakan hipertensi apabila hasil pengukuran tekanan darah menghasilkan nilai 140/90 mm hg untuk beberapa kali pengukuran tensi.

Hipertensi dapat membahayakan karena jika tidak ditangani akan menyebabkan penyakit jantung koroner, gagal jantung, kerusakan jaringan otak dan gagal ginjal. Untuk itu, penderita hipertensi diharuskan selalu melakukan pengontrolan tekanan darahnya dan melakukan langkah pencegahan agar tekanan darahnya tidak tinggi.

Salah satu obat alami yang dapat meredam tekanan darah tinggi - hipertensi adalah buah ketimun. Buah ketimun telah dikenal sejak dahulunya sebagai penurun tekanan darah, dan buah ketimun sendiri tidak sulit didapatkan karena banyak dijual dipasar-pasar tradisional.

Pengobatan hipertensi dengan memamnfaatkan buah ketimun sangatlah mudah, yaitu :
1. Sediakan buah ketimun sebanyak dua buah
2. Bersihkan dan parut
3. Hasil parutan tersebut diperas dan disaring
4. Hasil saringan buah ketimun tersebut diminum sekaligus.
5. Proses pengobatan dilakukan sampai 2 - 3 kali sampai tekanan darah menjadi turun.

Ada baiknya apabila tekanan darah dimonitor secara teratur sehingga sipenderita dapat mengetahui dan mengambil langkah pencegahan apabila ada indikasi tekanan darahnya mulai naik.

Manfaat Asam Jawa Untuk Obat Reumatik

Rematik atau Reumatik merupakan penyakit yang menyerang persendian yang akan meyebabkan rasa nyeri dan ngilu pada penderitanya. Penyakit reumatik dapat juga menyerang otot dan urat.. Selain menyerang persendian, penyakit reumatik juga menyerang otot dan urat.Pandangan umum mengenai reumatik yang selalu dikaitkan dengan usia lanjut tidak sepenuhnya benar, karena penyakit reumatik dapat menyerang siapa saja dari semua umur, jenis kelamin tergantung pada penyebab penyakit tersebut.



Penyebab Reumatik adalah peradangan pada persendian yang menimbulkan rasa nyeri disekitar persendain tersebut yang disebabkan oleh berbagai hal seperti :
  • Infeksi pada sekitar daerah sendi sehinggi menimbulkan rasa nyeri 
  • Sikap dan posisi tubuh yang salah dalam melakukan aktifias 
  • Tekanan dan stress yang diringi dengan kelelahan 
  • Faktor obesitas Sirkulasi darah tidak lancar 
  • Pola hidup dan pola makan salah
Pengobatan Reumatik
Asam jawa yang mengadung senyawa kimia antara lain asam appel, asam sitrat, asam anggur, asam tartrat, asam suksinat, pectin dan gula invert serta kandungan vitamin A, B1 dan C dapat dimanfaatkan sebagai pengobat reumatik. Tanaman ini banyak kita temukan disekitar kita dan tidak sulit mencarinya dipasar.

Cara pengguanan asam jawa untuk pengobatan reumatik adalah sbb :
1. Ambil segenggam daum asam jawa (sekitar 5 helai)
2. Sediakan 2 atau 3 biji asam jawa.
3. Kedua bahan diatas digabungkan dan diitumbuk sampai halus.
4. Hasil tumbukana tersebut dibalurkan pada bagian sendi yang terasa nyeri.
5. Laukan hal ini setiap siang dan malam secara rutin selama5 sampai dengan 6 hari.

Manfaat Jambu Biji untuk mengobati diabetes

Diabetes Melitus merupakan penyakit karena gula darah yang tinggi (meningkat) didalam tubuh yang disebabkan tidak berfungsinya insulin yang dihasilkan tubuh (pankreas) atau bisa juga karena tubuh (pankeas) tidak bisa memproduksi insulin. Dengan kadar gula yang tinggi akan menyebabkan seseorang dalam jangka panjang dapat mengalami penyakit yang melibatkan pembuluh darah besar maupun kecil serta sistem saraf. Komplikasi yang disebabkan kadar gulah darah tinggi ini dapat mengenai organ-organ vital seperti otak, jantung, ginjal, mata, persarafan dan lain-lain, sehingga untuk pencegahannya diperlukan pemeriksaan rutin secara teratur terhadap kada gulah darah didalam tubuh kita.

Penyakit Diabetes Melitus tidak bisa disembuhkan sehingga bagi penderita penyakit ini hal yang penting dilakukan adalah pengontrolan kadar gula dalam tubuh sehingga tidak mencapai level yang mebahayakan.

Untuk mengontrol kadar gula dalam darah, penderita diabetes melitus dapat memanfaatkan buah jambu biji getas merah yang banyak mengandung zat kimia Tanin, quersetin, glikosida quersetin, flavonoid, minyak atsiri, asam ursolat, asam psidiolat, asam kratogolat, asam oleanolat, asam guajaverin dan vitamin yang lebih banyak. Dan kelebihannya lagi jambu getas merah ini tidak mengenal musim, dan selalu berbuah setiap saat

Jambu biji yang dimanfaatkan untuk mengatasi kadar gula darah pada penderita diabetes melitus disajikan sbb :
1. Sediakan  1 buah jambu biji setengah masak 
2. Buah jambu biji dibelah menjadi empat bagian dan direbus dengan 1 liter air sampai mendidih
3. Setekah mendidih, air tersebut disaring.
4. Air rebusan buah jambu biji tersebut diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.

Pengobatan diabetes melitus ini sebaiknya dilakukan rutin, sehingga kada gula darah dapat dikontrol.

Manfaat Biji Alpokat untuk mengobati kencing manis

Manfaat Biji Alpokat untuk mengobati kencing manis - Hampir semua orang tahu apa manfaat buah alpokat. Buah yang lezat terebut sering dikonsumsi kebanyakan orang dalam bentuk jus. Sedangkan untuk perawatan tubuh, buah alpokat yang telah diencerkan digunaan sebagai masker pada waktu treatment kecantikan dan kehalusan kulit tubuh.

Disamping daging buahnya yang banyak dikonsumsi orang, Biji buah alpokat yang sering dibuang setelah mengkonsumsi daging buah nya ternyata memiliki manfaat untuk pengobatan berbagai  penyakit yang antara lain untuk mengobati penyakit kencing manis.

Cara pemanfaatan biji alpokat untuk mengobati penyakit kencing manis adalah sbb :

  1. Biji buah Alpokat dipanggang diatas aspi hingga menghitam.
  2. Buah Alpokat yang telah dipanggang tersebut kemudain dipotong kecil-kecil
  3. Potongan - potongan kecil biji alpokat tersebut direbus dengan air bersih sampai air hasil rebusan biji alpokat tersebut menjadi coklat
  4. Saring air hasil rebusan tersebut, tunggu dingin sebentar, kemudian diminum.


Proses penyembuhan kecing manis dengan cara pemanfaatan air rebusan biji Alpokat sebaiknya dilakukan sekali dalam tiga hari.

Manfaat daun sirih untuk mengobati keputihan

Manfaat Daun Sirih untuk mengobati keputihan - Keputihan pada wanita merupakan gejala normal dimana keluarnya cairan berbentuk cair, kental ataupun berbusa dengan warna putih kekuningan atau putih abu-abu. Kondisi keputihan menjadi tidak normal apabila keluarnya lenmdir tersebut diiringi dengan rasa gatal.

Keputihan merupakan hasil dari pertahanan tubuh dalam melawan serangan bibit penyakit berupa bakteri, virus, jamur ataupun parasit.

Faktor penyebab keputihan  biasanya adalah kondisi alat kelamin yang tidak bersih sehingga dihinggapi dan diserang penyakit. Piola hidup dan kebiasaan juga memperngaruhi hal tersebut, seperti sebagai berikut :
  • Hanya memakai tisu untuk membersihkan setelah buang air besar atau kecil
  • Pembalut yang tidak segera diganti saat menstruasi
  • Toilet atau WC yang kotor
  • Memakai celana yang ketat
  • Jarang mengganti celana dalam
  • Kondisi lembab disekitar alat kelamin
  • Stress dan kelelahan, dll

Untuk mengobati keputihan, kita dapat memanfaatkan tumbuhan yang ada disekitar kita, yaitu daun sirih, sbb :
  1. Ambil 5 - 7 lembar daun sirih
  2. Bersihkan dan rebus dengan air sebanyak 2 - 2.5 liter sampai mendidih.
  3. Setelah mendidih, tunggu sebentar dan rasakan ditangan, apabila panasnya sudah turun (suam) basuhlah sekitar kemaluan secara berulang-ulang.
  4. Lakukan hal tersebut sampai keputihan dan rasa gatalnya hilang.
Sebaiknya hal ini tidak saja dilakukan ketika mengalami keputihan, ada baiknya sekali tiga hari dilakukan untuk menjaga sekitar daerah kemaluan tetap bersih dan sehat.

Site Information